KEUANGAN

5 Tips Jaga Keuangan Selama Pandemi

Pandemi yang masih belum berakhir membuat kita harus mengatur keuangan untuk bertahan.

Pandemi COVID-19 berdampak cukup besar pada ekonomi dunia. Daya beli yang melemah, penghasilan merosot, rendahnya tingkat konsumsi, investasi tidak bergairah, hingga gelombang pemutusan hubungan kerja (PHK) yang banyak terjadi.

 

Lalu, apa yang bisa kita lakukan agar kondisi keuangan tetap terjaga di masa pandemi ini? Simak beberapa tips di bawah ini ya, Teman Kelaskita.

 

1. Amankan sumber penghasilan

 

Pertahankan sumber penghasilan kita saat ini. Jika kita seorang karyawan, maka tunda dulu rencana resignatau pensiun dini. Dan untuk freelancer, berusahalah menjaga kelangsungan project atau klien yang sedang berjalan. Selain itu, kita juga bisa mulai mempertimbangkan alternatif penghasilan, contohnya berjualan online. Sebab, dalam kondisi ini, cashflow akan menyelamatkan kita di kondisi darurat, misalnya jatuh sakit.

 

2. Amankan dana darurat

 

Di masa pandemi ini, sangat penting buat kita mengamankan persediaan dana darurat. Karena ini adalah bekal kita untuk menghadapi kondisi ekonomi yang tak terduga di masa depan. Dana darurat ini bisa kita gunakan untuk hal-hal mendesak, seperti biaya tak terduga, bayar utang agar tidak macet, atau membiayai kebutuhan sehari-hari jika kehilangan pekerjaan. Dana darurat ini sedikitnya adalah 6 kali pengeluaran bulanan kita.

 

3. Hindari pengeluaran besar

 

Sebaiknya, tunda dulu semua rencana yang membutuhkan pengeluaran besar, apalagi jika itu sampai harus mengambil dana darurat. Redam dulu hasrat berbelanja keinginan, dan prioritaskan pada kebutuhan. 

 

4. Hindari utang

 

Tujuan menghindari pengeluaran besar ialah agar kita terhindar dari utang. Di masa tidak menentu seperti sekarang ini, kita tidak tahu apakah besok masih memiliki penghasilan atau tidak, apakah penghasilan akan bertahan atau berkurang, dan sampai kapan kondisi ini akan berlangsung.

 

5. Jika kehilangan pekerjaan, segera cari sumber penghasilan baru

 

Jika kita kehilangan pekerjaan, cobalah langsung mencari sumber penghasilan baru, baik itu usaha sendiri atau melamar pekerjaan di perusahaan lain. Jangan takut mencoba hal yang sebelumnya belum pernah dicoba.

 

Nah, sembari menyiapkan sumber penghasilan baru agar stabil, kendalikan pengeluaran dengan berhemat berdasarkan skala prioritas. Ini bermanfaat agar pengeluaran tidak lebih banyak dari pemasukan, yang bisa berakhir pada jerat utang. (Erick)

 

 

Suka dengan Artikel ini? Jangan Lupa beri likes dan share ke temanmu

360
0
Simpan
Share

Komentar

Belum ada komentar

(*) Berkomentarlah secara bijaksana
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE.